Jumat, 11 Desember 2009

Lion air dan Boeing optimalkan instrumen RNP

Lion Air bekerja sama dengan Boeing Co mengoptimalkan penggunaan instrumen navigasi jenis Required Navigation Performance (RNP) di 26 Boeing 737-900ER.


Direktur Produksi PT Lion Mentari Airlines (Lion Air) Ertata Lananggalih mengatakan kerja sama itu mencakup asistensi teknis proses persiapan aplikasi instrumen RNP di Bandara Sam Ratulangi Manado dan Pattimura Ambon.

"Ini merupakan bagian komitmen kami tetap memperbaiki aspek keselamatan dan pelayanan ke penumpang," ujarnya dalam jumpa pers hari ini.

Menurut dia, penggunaan RNP akan memudahkan pilot melakukan approach secara lebih presisi sehingga mengurangi kemungkinan pesawat mengalihkan pendaratan, menekan konsumsi fuel dan meminimalkan incident.

Ertata melanjutkan sistem navigasi itu akan diaplikasikan mulai November 2009 dan digunakan secara efektif di 26 pesawat B737-900ER mulai Janurai 2010.

"Pengaplikasian alat RNP akan mengurangi waktu terbang 7 menit sampai 10 menit dan menghilangkan gerakan pesawat yang esktrim saat approach."

Kerja sama dengan Boeing, katanya, akan melibatkan pula Ditjen Perhubungan Udara Departemen Perhubungan sebagai persiapan di Bandara Sam Ratulangi Manado dan Pattimura Ambon.

"Lion Air merasa perlu meningkatkan fasilitas navigasi untuk penerbangan ke Manado dan Aombon oleh karena pertimbangan operasional dan komersial," tambahnya. (tw

Tidak ada komentar:

Posting Komentar